Pendaftaran Poltekkes Palangka Raya 2025/2026

Poltekkes Palangka Raya 2024, PMB Poltekkes Palangkaraya 2025, Pendaftaran Poltekkes Palangkaraya 2025, Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekkes  Palangkaraya, Pendaftaran Mahasiswa Baru Poltekkes Palangkaraya 2025, Info Pendaftaran Online Poltekkes  Palangkaraya, Cara Pendaftaran Online Poltekkes Palangkaraya, Syarat Masuk di Poltekkes Palangkaraya, Sipenmaru Poltekkes Palangkaraya, Syarat Pendaftaran Poltekkes Palangka Raya.

Saat ini admin akan memberikan informasi untuk anda mengenai Pendaftaran Poltekkes Palangkaraya 2025/2026. Informasi ini diberikan dengan harapan bisa memberikan panduan kepada anda dalam melakukan proses pendaftaran online. Simak informasi selengkapnya berikut ini.

http://pmbpt.blogspot.co.id/

Sedikit mengenai Pendaftaran Poltekkes Palangkaraya

Politeknik Kesehatan Palangka Raya merupakan institusi pendidikan tenaga kesehatan di Provinsi Kalimantan Tengah yang metamorfosis perkembangannya dimulai dari level pendidikan menengah pertama bidang kesehatan sejak tahun 1966.  

Sebelum anda melakukan Pendaftaran Poltekkes Palangkaraya, ada baiknya anda mengetahui mengenai jurusan dan program studi yang akan anda pilih nantinya sesuai keinginan anda/
Setelah anda memilih jurusan dan program studi sesuai keinginan anda, ada baiknya anda harus mengetahui persyaratan yang telah ditentukan oleh panitia Poltekkes Palangkaraya yaitu sebagai berikut.

1. Pendaftaran Jalur PMDP  Poltekkes Palangkaraya 

Jalur Seleksi Penelusuran Minat dan Prestasi (PMDP) adalah jalur seleksi bagi calon mahasiswa baru yang berasal dari SMA/MA/Sederajat Jurusan IPA atau IPS serta SMK dengan jurusan yang dipersyaratkan yang akan LULUS pada Tahun 2024 berdasarkan seleksi prestasi akademik dan/atau non akademik, minat dan prestasi lainnya dengan nilai mata pelajaran yang dipersyaratkan minimum 75 dari semester 1-5.

Seleksi ini dilaksanakan melalui tiga tahapan yaitu :
  • Tahap I : Seleksi Administrasi (verifikasi berkas)
  • Tahap II : Seleksi Nilai dan Prestasi
  • Tahap III : Uji Kesehatan
Peserta yang diterima sebagai calon mahasiswa baru adalah mereka yang lulus seleksi Tahap I,Tahap II dan Tahap III.

PERHATIAN :
  • Jika Peserta tidak memiliki Prestasi Akademik ataupun Non Akademik, tetap bisa mendaftar Jalur PMDP asalkan Nilai Mata Pelajaran yang dipersyaratkan tidak ada yang di bawah 75.
  • Peserta yang diterima / lulus seleksi PMDP tetapi tidak lulus Ujian Nasional SMA/MA/Sederajat dinyatakan GUGUR.
  • Peserta yang tidak lulus pada jalur PMPD dapat mendaftar kembali pada Jalur SIMAMA atau SIMAMI.
Jadwal Seleksi PMDP
  • Pendaftaran 15 Januari s/d 16 Feb 2024
  • Batas Pengumpulan Berkas 16 Februari 2024
  • Seleksi dan Penilaian Berkas 20 Februari 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi dan Penilaian Berkas 20 Februari 2024
  • Tes Kesehatan 21 – 24 Februari 2024
  • Psikotes Jadwal Tentatif
  • Wawancara Jadwal Tentatif
  • Pengumuman Final Seleksi (Kelulusan Uji Kesehatan dll) 26 Februari 2024\
  • Daftar Ulang & Pembayaran SPP 27 Feb – 3 Maret 2024
Biaya Pendidikan SPP/UTK


Biaya Pendaftaran PMDP
  • 1 Pilihan Program Studi : Rp 100.000,-
  • 2 Pilihan Program Studi : Rp 125.000,-
Biaya pendaftaran ditransfer ke masing-masing BRI Virtual Account (BRIVA) Pendaftar yang tercantum saat mendaftar online. Pembayaran dapat dilakukan melalui Agen BRILink/Teller/ATM/SMS Banking/Internet Banking/Mobile Banking Bank BRI.

PERHATIAN!

Tidak disarankan membayar/transfer menggunakan rekening selain Bank BRI karena sering mengalami gangguan dana tidak masuk. Kami menyarankan lebih baik membayar di Agen BRILink (jika tidak ingin antri) terdekat dari tempat Anda dengan menunjukkan kode BRIVA.

A. Persyaratan Umum
  • Warga Negara Indonesia
  • Siswa SMA/MA Jurusan IPA dan IPS Kelas XII pada tahun ajaran 2023/2024 (yang akan lulus pada tahun 2024)
  • Siswa SMK Jurusan Tertentu Kelas XII pada tahun ajaran 2023/2024 dengan Jurusan yang relevan dengan Program Studi yang dipilih (yang akan lulus pada tahun 2024)
  • Berbadan sehat, tidak buta warna, tidak sedang hamil, kondisi fisik tidak mengganggu tugas sebagai tenaga kesehatan.
B. Persyaratan Khusus
  • Tinggi Badan (hasil ukur Poltekkes) dengan ketentuan sebagai berikut:
    • Jurusan Keperawatan minimal :
      • Laki-laki               : 155 cm
      • Perempuan        : 150 cm
    • Jurusan Kebidanan minimal  :
      • Perempuan        : 150 cm
    • Jurusan Gizi minimal  :
      • Laki-laki               : 150 cm
      • Perempuan        : 145 cm
  • Akreditasi Sekolah minimal B, khusus untuk daerah DTPK/3T akreditasi sekolah minimal C.
  • Dinyatakan Lulus SMA/MA/SMK (bila sudah diterima).
  • Surat rekomendasi dari Kepala Sekolah untuk mengikuti Jalur PMDP Tahun Akademik 2024/2025
  • Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan diterima, bersedia mengikuti Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan kegiatan lainnya, baik yang diselenggarakan di tingkat Poltekkes Kemenkes maupun yang diselenggarakan oleh instansi/lembaga lain untuk mewakili sesuai bidang peminatan/bakatnya.
  • Prestasi Akademik - (boleh tidak ada)
    • Memiliki prestasi akademik yang memuaskan di sekolah (Lomba cerdas cermat, Olimpiade matematika/sains, Lomba Karya Tulis llmiah, dll yang berkaitan dengan akademik)
    • Bagi calon mahasiswa yang  dinyatakan diterima bersedia mengikuti Program Kreatifitas Mahasiswa dan kegiatan lainnya baik yang diselenggarakan di tingkat  Poltekkes Kemenkes maupun yang diselenggarakan oleh Instansi/Lembaga lain untuk  mewakili  Poltekkes Kemenkes Palangka Raya.
  • Prestasi Non Akademik (Minat & Bakat) - (boleh tidak ada)
    • Prestasi Bahasa Inggris
    • Prestasi Bidang Keagamaan
    • Prestasi Bidang Olahraga atau Seni
    • Prestasi Unggulan Lainnya
Catatan:
  • Memiliki prestasi  sebagai  pemenang (Juara 1 – Harapan III) pada kompetisi  Akademik/Non Akademik di atas yang diraih minimal pada tingkat  kabupaten/kota selama berada pada jenjang   SMA/MA  sederajat  (dibuktikan  dengan sertifikat / piagam penghargaan dari instansi yang berwenang yang dilegalisir oleh Kepala Sekolah)
  • Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan diterima, bersedia :
    • mengikuti Unit Kegiatan/Kreatifitas Mahasiswa yang terkait dengan prestasinya
    • menjadi delegasi Poltekkes Kemenkes Palangka Raya untuk mengikuti perlombaan di tingkat Provinsi, Nasional dan Internasional
    • Poin tambahan bagi pemenang kejuaraan bidang Akademik/Non Akademik/lainnya minimal tingkat Kabupaten/Kota (Bila Ada)
C. Persyaratan Akademik
  • Nilai Rapor :
    • Jurusan IPA memiliki nilai minimal 75 pada aspek pengetahuan untuk setiap mata pelajaran (B.Inggris, Matematika, Fisika, Kimia, Biologi) sejak semester I  sampai dengan semester V atau setara dengan nilai rata-rata minimal  2,80 (dua koma  delapan puluh, kurikulum  2013)  pada semester I-V.
    • Jurusan IPS memiliki nilai minimal 75 pada aspek pengetahuan untuk setiap mata pelajaran (Matematika, B.Inggris, Ekonomi, Geografi, Sosiologi) sejak semester I  sampai dengan semester V atau setara dengan nilai rata-rata minimal  2,80 (dua koma  delapan puluh, kurikulum  2013)  pada semester I-V.
    • Bila nilai  skala  1-4 atau huruf,  maka   harus  dikonversi  ke   skala  0-100  sesuai peraturan yang berlaku.
  • Peserta yang telah diterima Seleksi Jalur PMDP, tetapi dinyatakan tidak lulus dari Satuan Pendidikannya (SMA/MA) dan tidak lulus verifikasi berkas dinyatakan GUGUR.
D. Persyaratan Khusus Jurusan SMA/MA/SMK pada Jalur PMDP

Catatan : Jurusan Bahasa silahkan mendaftar pada Jalur SIMAMA CBT
Semua File Lampiran / Berkas berada pada menu Download Files

2. Pendaftaran Jalur SIMAMA CBT

SIMAMA adalah Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Bersama, yaitu Jalur Seleksi Nasional Poltekkes Kemenkes se-Indonesia yang diadakan serentak oleh Kementerian Kesehatan.

Pada Jalur SIMAMA, Pendaftar dapat mendaftarkan diri di Poltekkes lain tetapi Tes CBT nya di Poltekkes terdekat.

Misalnya, Ani adalah orang Sampit dan ingin sekali kuliah di Poltekkes Jayapura dengan mengambil program studi Diploma III Keperawatan. Ani tidak perlu jauh-jauh ke Jayapura untuk datang mengikuti Tes CBT, Ani cukup mengikuti Tes CBT di Poltekkes terdekat dari kotanya, misalnya di Poltekkes Palangka Raya. Untuk memunculkan pilihan tempat Tes terdekatnya, Ani perlu memilih Program Studi yang ada di Poltekkes Palangka Raya pada pilihan ke-2 atau ke-3 nya dan pilihan pertamanya harus Prodi D3 Keperawatan di Poltekkes Jayapura.

Jalur SIMAMA menggunakan Computer Based Test (CBT) sebagai proses seleksi nya yang diadakan di Poltekkes Kemenkes yang tersebar di Indonesia.

Kelas Regular
  • Warga Negara Indonesia
  • SMU/SMA/MA/SMK dengan jurusan yang relevan/sesuai dengan pilihan prodi dan ditetapkan oleh Panitia Nasional
  • Usia calon peserta maksimal 25 tahun pada awal Tahun Akademik 2024/2025 (1 Juli 2024) (LTMPT)
  • Paket C dapat mendaftar
  • Berbadan sehat, tidak buta warna, kondisi fisik tidak mengganggu tugas sebagai tenaga kesehatan. (pemeriksaan dilakukan pada tahap uji kesehatan)
  • Tinggi badan*) dengan ketentuan sebagai berikut:
  • Prodi Keperawatan dan Fisioterapi: minimal 155 cm bagi laki-laki dan 150 cm bagi perempuan.
  • Prodi Kebidanan; hanya menerima peserta perempuan dengan tinggi badan minimal 150 cm
  • Prodi lainnya minimal 145 cm
(*Hasil pengukuran tinggi badan yang berlaku adalah hasil pengukuran pada saat Uji Kesehatan Poltekkes).

Kelas Internasional

Poltekkes Palangka Raya menyelenggarakan Kelas Internasional untuk menyiapkan lulusan yang akan didayagunakan ke Luar Negeri.

Program Studi : Diploma III Keperawatan Kelas Internasional
Kuota : 30 Orang (1 Kelas)
Prospek Kerja Luar Negeri : Kerjasama dengan Pemerintah Jepang, Korea, Jerman, Timur Tengah, Australia, Inggris, dsb.

Persyaratan Kelas Internasional :
  • Warga Negara Indonesia dan/atau Warga Negara Asing
  • Lulus pendidikan : SMU/SMA/MA/SMK dengan jurusan yang relevan/sesuai dengan pilihan prodi dan ditetapkan oleh Panitia Nasional.
  • Tahun Kelulusan 2022, 2023 dan 2024
  • Berbadan sehat, tidak buta warna, kondisi fisik tidak mengganggu tugas sebagai tenaga kesehatan (pemeriksaan dilakukan pada tahap uji kesehatan)
  • Lulus seleksi CBT, wawancara, serta test tambahan TOEFL ITP
  • Khusus WNA menyertakan Dokumen keimigrasian yang berlaku dari negara asal apabila sudah diterima.
Persyaratan Lulusan SMK

Catatan *):
  • Peryaratan Jenis Lulusan ditentukan berdasarkan Jenis Prodi dan berlaku sama di semua Poltekkes Kemenkes
  • Persyaratan Tinggi Badan ditentukan berdasarkan jenis Prodi dan berlaku sama di semua Poltekkes Kemenkes
Jadwal Penting
  • Pendaftaran Online SIMAMA 1 Maret s/d 3 Mei 2024
  • Ujian CBT 8, 10 – 13 Mei 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi CBT 29 Mei 2024
  • Uji Kesehatan 30 Mei – 5 Juni 2024
  • Pengumuman Kelulusan Akhir 8 Juni 2024
  • Psikotes / Wawancara Akan diinfokan kemudian
  • Daftar Ulang & Pembayaran SPP 8 – 12 Juni 2024
Alur Pendaftaran


3. Pendaftaran Jalur SIMAMI 

Jalur Mandiri (SIMAMI) adalah jalur seleksi bagi calon mahasiswa baru untuk memenuhi kuota prodi yang belum terpenuhi pada Jalur PMDP dan SIMAMA dengan memberikan kesempatan kepada Pendaftar SMA/MA/SMK Semua Jurusan.

Jika tidak lulus PMDP atau SIMAMA dapat mengikuti jalur ini.

Bagi Peserta dengan Prestasi seperti Atlet (cabor apapun), Hafiz Qur’an, Juara Lomba Akademik/Non Akademik, mendapatkan nilai lebih, dibuktikan dengan mengupload sertifikat.

Sistem seleksi menggunakan Ujian CBT yang diselenggaraka di Poltekkes Palangka Raya

Persyaratan Umum
  • Warga Negara Indonesia
  • Usia Maksimal 25 Tahun per 1 Juli 2024
  • SMA/MA/SMK Semua Jurusan (yang akan lulus pada tahun 2024 atau bagi yang sudah lulus/gap year)
  • Berbadan sehat, tidak buta warna, tidak sedang hamil, kondisi fisik tidak mengganggu tugas sebagai tenaga kesehatan.
Persyaratan Khusus
  • Tinggi Badan (hasil ukur Poltekkes) dengan ketentuan sebagai berikut:
    • Jurusan Keperawatan minimal :
      • Laki-laki               : 155 cm
      • Perempuan        : 150 cm
    • Jurusan Kebidanan minimal  :
      • Perempuan        : 150 cm
    • Jurusan Gizi minimal  :
      • Laki-laki               : 150 cm
      • Perempuan        : 145 cm
Dinyatakan Lulus SMA/MA/SMK (bila sudah diterima bagi yang belum lulus sekolah).

Jadwal Pendaftaran 
  • Pendaftaran Online SIMAMI 4 Mei s/d 7 Juni 2024
  • Ujian CBT 10 – 13 Juni 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi 14 Juni 2024
  • Uji Kesehatan 18 – 20 Juni 2024
  • Pengumuman Kelulusan Akhir 21 Juni 2024
  • Psikotes / Wawancara Jadwal Tentatif
  • Daftar Ulang & Pembayaran UKT 24 – 27 Juni 2024
Biaya Pendaftaran

Biaya Pendaftaran : Rp 300.000,-
Biaya pendaftaran ditransfer ke masing-masing Virtual Account (BSI atau shopee) Pendaftar yang tercantum saat mendaftar online.

Pembayaran dapat dilakukan mengikuti langkah berikut :

PERHATIAN! : jika lewat BSI Mobile jangan lupa dihilangkan 1102 nya, jika lewat mbanking bank lain jangan lupa tambahkan angka 900 didepan va dan pakai Transfer Online biasa, jangan pakai BI FAST

4. Pendaftaran Jalur Alih Jenjang

RPL Rekognisi Pembelajaran Lampau

Jalur Seleksi RPL adalah jalur seleksi bagi calon mahasiswa baru yang berasal dari lulusan Diploma III yang ingin melanjutkan ke jenjang Sarjana Terapan (dulu Diploma IV) dan Sarjana Terapan (D-IV) ke jenjang Profesi di Poltekkes Kemenkes Palangka Raya.

Poltekkes Kemenkes Palangka Raya membuka jalur Pendaftaran RPL Transfer SKS dengan masa studi  selama 2 semester (1 Tahun).

Syarat Pendaftaran
  • RPL Sarjana Terapan : Lulus pendidikan D3 dibuktikan dengan Ijazah atau transkrip nilai
  • RPL Pendidikan Profesi Bidan : Lulus Pendidikan D4/STr. Kebidanan dibuktikan dengan Ijazah atau Transkrip Nilai

Berkas Pendaftaran
  • Pas Photo 4×6 hitam putih 5 lembar, 3×4 berwarna 2 lembar. (Latar Warna Bebas & Baju Bebas Rapi berkerah)
  • 1 lembar Print (cetak) Kartu Peserta Ujian dan Formulir Pendaftaran Online yang telah diisi.
  • 1 lembar Slip Asli/print bukti pembayaran pendaftaran
  • 1 lembar Fotocopy KTP dan KK
  • 1 lembar legalisir Ijazah & Transkrip Nilai Diploma III atau D-IV / S.Tr / S1
  • 1 lembar Fotocopy piagam akreditasi program studi (jika lulusan Poltekkes Palangka Raya tidak perlu dilampirkan)
  • Surat Keterangan Pengalaman Kerja (jika telah bekerja, jika tidak bekerja tidak perlu dilampirkan)
  • Surat Keterangan persetujuan mengikuti pendidikan dari pimpinan unit kerja (jika telah bekerja,  jika tidak bekerja tidak perlu dilampirkan)
  • Surat Keterangan persetujuan mengikuti pendidikan dari suami/istri bagi yang sudah menikah (ttd diatas materai)
  • Surat keterangan tugas belajar/ ijin belajar bagi peserta dari Instansi tempat bekerja (jika telah bekerja,  jika tidak bekerja tidak perlu dilampirkan)
  • Surat pernyataan yang ditandatangi di atas materai.
  • Fotocopy piagam/sertifikat pelatihan dan/atau pendidikan lain in-service yang dilegalisir pimpinan institusi pada tingkat kabupaten, provinsi, nasional, atau internasional. (jika ada)
  • Surat Keterangan kesehatan dari dokter pemerintah (rumah sakit pemerintah, puskesmas) meliputi Tinggi Badan (TB), tidak buta warna.
  • Cetak Data Mahasiswa ybs di Halaman PDDIKTI yang menyatakan Lulus dari Perguruan Tinggi Asal https://pddikti.kemdikbud.go.id/data_mahasiswa (jika lulusan Poltekkes Palangka Raya tidak perlu dilampirkan).
File Word berikut silahkan diunduh/download kemudian diisi dengan DIKETIK kemudian di cetak
  • (Lembar Sampul MAP *untuk ditempel di depan MAP & Surat Pernyataan)
Semua Berkas Pendaftaran disusun sesuai urutan dan dimasukkan ke dalam map yang sudah ditempel Sampul di depan map. 
  • Map Biru : Kebidanan
  • Map Merah: Gizi
  • Map Kuning : Keperawatan
Berkas yang telah lengkap dapat diantarkan langsung (boleh diwakilkan) atau dikirimkan menggunakan ekspedisi/kurir/travel pada alamat:

SEKRETARIAT PANITIA SIPENMARU  –  RUANG ADAK-PSI

POLTEKKES KEMENKES PALANGKA RAYA

Gedung Direktorat Lt.2
Jl. G. Obos No. 30 Palangka Raya 73111

Kalimantan Tengah – Indonesia

Jadwal Seleksi RPL
  • Pendaftaran Online RPL 20 Jan s/d 7 Juni  2024
  • Batas Pengumpulan Berkas 7 Juni  2024
  • Ujian CBT RPL 10-12 Juni  2024
  • Pengumuman Hasil Ujian CBT RPL 17 Nov  2024
  • Daftar Ulang & Pembayaran SPP 17 – 19 Juni  2024
Untuk informasi lebih jelas mengenai Pendaftaran Poltekkes Palangkaraya, anda dapat mengakses alamat website resmi Poltekkes Palangkaraya untuk mencari informasi lebih jelas mengenai pendaftaran https://poltekkes-palangkaraya.ac.id/
Sekian informasi yang bisa admin sampaikan mengenai Pendaftaran Poltekkes Palangkaraya 2025/2026. Semoga informasi ini bisa menambah pengetahuan bagi anda yang akan melakukan proses pendaftaran masuk ke Poltekkes Palangkaraya Terima kasih telah membaca artikel ini dan semoga anda sukses.